DaerahMinahasa

Timgab Mendadak Geledah Kamar Tahanan Lapas Papakelan Tondano, Ini Temuan Petugas

Tondano, KOMENTAR– Tim gabungan (Timgab), Lapas Kelas II Papakelan Tondano bersama unsur TNI, Polri dan BNPP melakukan sidak mendadak terhadap kamar hunian warga binaan.

Dari hasil pengeledahan tersebut, petugas berhasil mengamankan sejumlah benda ‘berbahaya’. Seperti gunting, paku, sendok, korek gas, pisau mofikasi, barang elektronik, botol parfum, kabel dan obat-obatan yang tidak direkom oleh klinik lapas.

“Barang-barang hasil sitaan ini bisa dikategorikan ringan, karena hanya keperluan mereka sehari-hari, seperti gunting, barang elektronik, botol parfum, dan obat-obatan yang tidak direkom oleh Klinik Lapas. Namun, semua itu tetap dilarang.Bisa menjadi berbahaya apabila disalahgunakan,” ujar Kalapas Tondano Yulius Paath, saat konferensi peras Jumat (05/04).

oplus_1026

Pihaknya kata Yulius akan melakukan evaluasi dari mana dan bagaimana hingga barang barang tersebut berada di dalam kamar hunian.

“Memang hanya barang-barang keperluan sehari-hari para warga binaan. Namun, sesuai aturan tidak diperbolehkan karna mengancam keamanan. Nantinya, kita akan lakukan evaluasi. Jika dari pengunjung berarti kita perketat lag setiap kunjungani kalau memang ada keterlibatan petugas jaga pasti ada sanksi sesuai ketegori, ” kata Yulius.

Operasi mendadak tersebut sekaligus juga melakukan test urine terhadap penghuni lapas. Petugas pun secara acak melakukan tes urine kepada 20 tahanan. Dari tes urine itu hasilnya aman. Sedangkan untuk penggeledahan juga tidak ditemukan adanya narkoba di masing masing kamar tahanan
“Patut bersyukur. Hasil ini berarti Lapas Tondano bebas norkoba ” ucap Yulius.

Sementara itu, Kepala Bidang Pembinaan, Bimbingan dan Teknologi Informasi Kanwil Kemenkumham Sulut, Moh. Ilham Agung Setyawan, mengatakan, kegiatan ini dalam rangka apel siaga ini yang diinisiasi Lapas Tondano.

“Apel ini dilaksanakan serentak. Dalam rangkaian hari bakti kemasyarakatan ke 60. Adapun tujuannya untuk menciptakan keamanan, dimana ada tiga kegiatan yang akan dilakukan diantaranya deteksi dini, berantas Narkoba, sinergitas, “kata Ilham.

Lanjut Ilham, kegiatan ini juga merupakan bentuk pencegahan atau deteksi dini terhadap gangguan keamanan dan ketertiban (Kamtib) serta pencegahan, pemberantasan, penyalahgunaan, dan peredaran gelap narkoba (P4GN) di Lapas Tondano.

“P4GN, dan kegiatan serupa rutin dilakukan di seluruh Lapas dan Rutan di Indonesia, ” ucap Ilham.

Hadir dalam operasi tersebut pimpinan Lapas Tondano, mewakili Kakanwil KemenkumHam Sulut, Kabid Pembinaan Divisi Pemasyarakatan Moh Ilham Agung Setyawan, A.MIP, SLP, BNNP Perwakilan Sulut, serta unsur TNI dan Polri.(bly)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button