DaerahMinahasa

Ini Kandidat Ketua DPRD Minahasa

Tondano, KOMENTAR- Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan dipastikan mendapatkan jatah kursi Ketua DPRD Minahasa periode 2024-2029. Ini setelah partai berlambang banteng moncong putih ini memenangkan Pemilihan Legislatif (Pileg) DPRD dengan raihan 19 kursi.

Lantas siapa yang akan menjadi calon Ketua DPRD? hingga saat ini belum bisa diterka. Namun demikian Ketua DPC PDIP Minahasa, Robby Dondokambey (RD) menjelaskan bahwa, ada beberapa kriteria dan aspek yang dipertimbangkan bagi kader partai yang akan duduk di kursi pimpinan DPRD.

“Seperti senioritas, jabatan di partai, memiliki track record yang bagus di partai termasuk kami mempertimbangkan kader yang punya wawasan dan kemampuan lebih.Syarat tak harus suara terbanyak,” ungkap RD pada wartawan, Rabu (03/04).

RD menegaskan, aspek wawasan menjadi hal penting, karna menjadi ketua DPRD harus memiliki kemampuan sebagai pimpinan, mampu merangkul dan menfasilitasi termasuk paham soal eksekutif dan legislatif

Loyalitas seperti apa? menurut RD, salah satunya pertimbangan apakah sering ikut rapat pengurus, kemudian apa yang sudah Ia perbuat untuk partai.

“Di PDIP kan ada penilaian kinerja, ada absen berapa kali ikut rapat pengurus. Punya wawasan. Hal hal seperti itu. Tapi, saya kira  mereka ada sudah mengetahui masuk kriteria atau tidak,” terang RD.

Mantan wakil bupati Minahasa ini tidak menyebut secara gamblang siapa kader yang penuhi kriteria. Namun, berdasarkan data, ada beberapa nama kader caleg PDIP yang berpotensi.

Seperti Dharma Palar sudah empat periode ini terpilih duduk di DPRD. Juga Rommy Leke sudah tiga periode ini terpilih. Dua nama itu merupakan kader senior dan masuk struktur pengurus DPC.

Juga ada nama Robby Longkutoy mantan pejabat eksekutif dan sudah dua periode duduk di DPRD. Ada juga nama Frangky Wolayan mantan pejabat kepolisian dan sudah dua periode terpilih jadi anggota DPRD. Dua nama terakhir itu loyalitasnya di partai sudah terukur.

Namun RD menegaskan bahwa mekanisme mengenai calon Ketua DPRD akan ditentukan oleh DPP PDIP. “Kami akan usulkan tiga nama dan DPP putuskan satu nama sebagai ketua DPRD, ” pungkasnya.(bly)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button